Cara Mudah mengetik Arab di Windows Vista/XP/2000

Sebenarnya, untuk membuat windows dapat digunakan untuk mengetik dalam tulisan arab cukup mudah tanpa bantuan software apapun, yakni masuk dalam bagian Regional and Language Options di Control Panel, masuk tab “Keyboard and Languages”, klik Change Keyboard, pilih tombol Add kemudian centang salah satu pilihan layout keyboard Arabic yang disediakan.

Namun, yang menjadi masalah adalah biasanya layout yang digunakan jika kita menggunakan layout keyboard tersebut sangat tidak intuitif untuk western keyboard layout yang biasa kita pakai, layoutny kira-kira seperti ini.
Standard Arabic Keyboard Layout

Tapi tidak mengapa, jangan putus asa dulu, kita masih bisa menggunakan layout keyboard yg lain yang sudah disesuaikan dengan western layout (biasa disebut phonetic layout, penempatan huruf sesuai bunyinya) , misalnya huruf ‘alif’ ditempatkan di tombol ‘A’ , ‘ba’ ditempatkan di tombol ‘B’, dan seterusnya. Salah satu layout keyboard yang bisa dipakai adalah yang ini. Cara memakainya mudah saja, tinggal download, unzip, trus install. Setelah diinstal, di dalam language bar akan muncul pilihan untuk mengatur keyboard layout yang digunakan, apakah ingin mengetik huruf latin atau huruf arab.

Berikut ini adalah phonetic arabic keyboard layout yang digunakan.

Untuk tathwil, pemberian harokat, atau tanda baca lainnya dapat dengan menekan Alt Gr (Alt + Ctrl atau right Alt) seperti berikut.

AltGr+A > Fathah
AltGr+I > Kasroh
AltGr+U > Dhommah
AltGr+Q > Fathatain
AltGr+E > Kasrotain
AltGr+W > Dhommatain
AltGr+O > Sukun
AltGr+S > Tashdid
AltGr+T > tatwil
AltGr+, > ” , “
AltGr+; > ” . “
AltGr+/ > ” ? “
AltGr+\ > ” \ “

Adapun untuk shift, dapat digunakan untuk mengetik tanda baca petik, dash, dan desimal koma.

Shift+Q > left single quote
Shift+W > right single quote
Shift+E > left double quote
Shift+R > right double quote
Shift+N > en dash
Shift+M > em dash
Shift+6 > decimal comma

Semoga bermanfaat. (Sumber dari http://zsigri.tripod.com/fontboard/arabic.html )

22 Responses to Cara Mudah mengetik Arab di Windows Vista/XP/2000

  1. Farid berkata:

    Trus ka’ kalo udah nginstal cara ngetiknya gimana?

    • fahim007 berkata:

      Kalo sudah bisa diinstall, biasanya langsung aja ngetik kayak biasanya, tapi sebelum ngetik, pastikan tempat yang diinginkan untuk diketik telah di-klik terus tekan Shift+Alt untuk mengubah fungsi input keyboard dari huruf latin ke arab, atau sebaliknya. Semoga bisa dan bermanfaat mas..

  2. supriyono berkata:

    klo pake office 2007 apa harus install office 2003 juga , coz nda bisa buat harokat nya thank

    • fahim007 berkata:

      sepertinya fasilitas input arabic bukan terletak pada office nya pak, tapi pada windowsnya. Untuk memberi harokat ketika menggunakan phonetic layoutnya mungkin bisa menekan tombol2 yg sudah disebut di atas.. semoga bermanfaat..

  3. ibnumalik berkata:

    nyungkeun datana. hatur nuhun

  4. div berkata:

    Untuk nulis harokat panjang koq gak ada ya ?

  5. MANGDESKA berkata:

    dimana downloa

  6. badi berkata:

    coba nyeting arab sbgmn diatas, pk vista hompre. tapi tab ok-nya kok nda aktif ya? ada solusi?

  7. tama berkata:

    kalo mo nulis angka arab gmn maz?

  8. sifa berkata:

    Link download tool nya udah expired :),
    Bagi yang udah download bisa dishare/upload, bagikan link downloadnya..
    Terima kasih.. :)

  9. Luth berkata:

    Ijin down load ya pak
    Jazakumullahu khoiron

  10. persada berkata:

    Nice inpoh dan ijin donlot Pak :D
    Jazakumullahu khoiron…

  11. Sri Eva Naily berkata:

    ass.Wb.Wb
    Bagaimana cara menulis angka arab.
    Kalau di tekan angka pada keyboard malah keluar angka indonesia.
    Tolong dijelaskan
    Wass.

  12. fudin berkata:

    kalo buat nulis angka kok tetep angka biasanya ya, kok g bisa berubah ke angaka arab. tolong dibantu gan. & bals juga ke email aku. terimakasih buuuanyak……

  13. badawi berkata:

    trimaksh,, manfaat sekali.. mohon izin mengkopinya.

Tinggalkan Balasan ke Farid Batalkan balasan